Buku Program Bimbingan dan Konseling Pendekatan Qur’ani Berdasarkan Surah Luqman Ayat 12-19
Program Bimbingan dan Konseling Pendekatan Qur’ani Berdasarkan Surah Luqman Ayat 12-19 adalah buku yang ditulis atau disusun oleh Muhammad Andri Setiawan dan Karyono Ibnu Ahmad dan diterbitkan oleh Penerbit Deepublish
Sinopsis Buku Program Bimbingan dan Konseling Pendekatan Qur’ani Berdasarkan Surah Luqman Ayat 12-19
Dalam buku ini insyaallah dikaji pengembangan program bimbingan dan konseling pendekatan Qur’ani yang secara khusus berbeda dengan program bimbingan dan konseling pada umumnya. Program bimbingan dan konseling pendekatan Qur’ani disusun berpatokan pada: surah ke-9 At-Taubah ayat 36 tentang dasar penggunaan kalender hijriah dalam program bimbingan dan konseling; surah ke-31 Luqman ayat 12–19 tentang telaah simbolik rukun Islam sebagai substansi program bimbingan dan konseling: tahunan-bulanan; dan surah ke-19 Maryam ayat 42–45 tentang telaah simbolik rukun iman sebagai substansi program bimbingan dan konseling: pekanan-harian.
Sungguh Mahabenar Allah dengan firman-Nya pada surah Fushshilat ayat 53: Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di segala wilayah bumi dan pada diri mereka sendiri, hingga jelas bagi mereka bahwa Al-Qur’an itu adalah benar. Tiadakah cukup bahwa sesungguhnya Tuhanmu menjadi saksi atas segala sesuatu? (QS. Fushshilat [41]: 53).
Kepada para pembaca selamat menyimak dan tentunya tidak akan rugi memiliki buku ini sebagai alternatif program bimbingan dan konseling pendekatan Qur’ani, khususnya mereka yang berkecimpung di dunia praktik psikologi maupun bimbingan dan konseling.
Ulasan
Belum ada ulasan.