Rekomendasi Buku

Rekomendasi Buku-buku Tentang Bioteknologi Paling Banyak Dicari

Rekomendasi Buku-buku Tentang Bioteknologi Paling Banyak Dicari

Rekomendasi Buku-buku Tentang Bioteknologi Paling Banyak Dicari. Sejak ribuan tahun silam, peradaban manusia telah menemukan bagaimana cara mengembangkan atau memproduksi potensi makhluk hidup agar mendapatkan hasil yang lebih melimpah serta bermanfaat bagi kehidupan manusia. Bangsa Romawi dan Mesir misalnya, telah menemukan cara pengembangkan biakan ternak melalui teknik selektif artifisial sejak 8000 tahun sebelum Masehi. Teknik pemanfaatan makhluk hidup inilah yang kita sebut dengan Bioteknologi.

Pengertian Bioteknologi

Bioteknologi adalah teknik pemanfaatan makhluk hidup ataupun hasil dari makhluk hidup menjadi produk yang lebih bermanfaat bagi keberlangsungan hidup kita, seperti makanan atau minuman kemasan, pengembangbiakan massal, produksi telor, dan lain-lain. Produk-produk dari bioteknologi ini dapat kita lihat dalam kehidupan sehari-hari seperti Yoghurt dan Keju yang terbuat dari fermentasi susu sapi atau kambing.

Awalnya, kegiatan Bioteknologi manusia masih bersifat konvensional. Bioteknologi konvensional adalah Proses Bioteknologi yang masih menggunakan cara-cara tradisional. Contoh Biotek Konvensional ini dapat kita lihat pada pembuatan tape, tempe, dan kecap dengan teknik fermentasi. Namun dengan berkembangnya teknologi, proses Bioteknologi mengalami modernisasi.

Bioteknologi modern adalah proses bioteknologi yang melibatkan genetika DNA pada makhluk hidup agar dapat berkembang biak secara tidak biasa atau untuk bertahan hidup, dengan memanfaatkan teknologi. Contoh Bioteknologi modern ini seperti bayi tabung, antibiotik, hormonal, vaksin, dan lain-lain.

Perbedaan Bioteknologi Konvensional dan Modern

Perbedaan bioteknologi konvensional dan modern terletak pada pemanfaatan teknologi sehingga Bioteknologi semakin berkembang. Perkembangan Bioteknologi ini mampu diterapkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan kita, seperti bioteknologi kesehatan, bioteknologi peternakan, bioteknologi pangan, bioteknologi kedokteran, bioteknologi perikanan, bioteknologi reproduksi, dan lain-lain. Sehingga banyak pula bermunculan perusahaan bioteknologi dengan konsentrasi produk masing-masing.

Seiring dengan pentingnya Bioteknologi untuk menunjang keberlangsungan hidup kita, kemudian muncul Jurusan Bioteknologi di berbagai kampus, termasuk di Indonesia. Beberapa kampus atau perguruan tinggi yang memiliki Jurusan Bioteknologi di antaranya: Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung, Institute Pertanian (IPB) Bogor, Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Universitas Negeri Malang (UM) Malang, Universitas Brawijaya (UB) Malang, Universitas Udayana (UNUD) Bali, Universitas Andalas (UNAND) Padang, dan lain-lain.

Jurusan Bioteknologi cukup menjanjikan apabila kita ingin menjadi Bioteknolog. Karena prospek kerja lulusan Bioteknologi atau seorang Bioteknolog semakin luas, di antaranya: Ahli Teknologi Sitogenik, Teknisi Pembangkit Biomassa, Ahli Bioteknologi, Teknisi Ilmu Forensik, Teknisi Proses Biofuel, Dosen, Spesialis Kesehatan dan Keselamatan Lingkungan, Peneliti Bioinformatika, Ahli Biomedis, Ahli Biostatistik, dan lain-lain.

Rekomendasi Buku-buku Tentang Bioteknologi

Bioteknologi Inseminasi Buatan Pada Sapi dan Kerbau

Bioteknologi Inseminasi Buatan Pada Sapi dan Kerbau

Penulis : Ismaya Penerbit : UGM PRESS ISBN : 978-979-420-848-9 Tahun : 2017 Ukuran : 15,5 x 23 cm Halaman : 133 halaman (full colour)

Menyingkap Tabir Bioteknologi Panduan Belajar Mandiri

Menyingkap Tabir Bioteknologi Panduan Belajar Mandiri

Penulis : Sharon Walker, Ph.D Penerbit : EGC ISBN : 979-044-433-1 Tahun : 2013 Halaman : xiii + 311 hlm

Bioteknologi Inseminasi Buatan pada Domba dan Kambing

Bioteknologi Inseminasi Buatan pada Domba dan Kambing

Penulis : Ismaya, Novia Dimar Dwitarizki Penerbit : UGM PRESS ISBN : 978-602-386-435-5 Tahun : 2019 Ukuran : 15,5 cm x 23 cm Halaman : 140 halaman

Bioteknologi Dalam Bahan Bakar Nonfosil

Bioteknologi Dalam Bahan Bakar Nonfosil

Penulis : Prof. Dr. Ign. Suharto, Ir., APU Penerbit : Andi Publisher ISBN : 978-979-29-6115-7 Tahun : 2017 Ukuran : 16×23 Halaman : xxxii+240

Bioteknologi Industri Susu

Bioteknologi Industri Susu

Penulis : Prof. Widodo, S.P., M.Sc., Ph.D. Penerbit : UGM PRESS ISBN : 978-623-359-045-7 Tahun : 2021 Ukuran : 15.5 cm x 23 cm Halaman : 166 halaman

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 1

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 1

Penulis : Ashutosh Kar
Penerbit : EGC
ISBN : 979-044-436-2
Tahun : 2013
Halaman : xiv + 422 hlm

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 2

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 2

Penulis : Ashutosh Kar
Penerbit : EGC
ISBN : 979-044-437-9
Tahun : 2013
Halaman : xiv + 354 hlm

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 3

Farmakognosi & Farmakobioteknologi, Ed. 2, Vol. 3

Penulis : Ashutosh Kar Penerbit : EGC ISBN : 979-044-438-6 Tahun : 2014 Halaman : xiv + 166 hlm

  • Penuntun Praktikum Bioteknologi -Endik Deni Nugroho, S.Pd., M.Pd. & Dwi Anggorowati Rahayu, S.Si., M.Si. -Deepublish
  • Bioteknologi -Steve Prentis -Steve Prentis
  • Bioteknologi Reproduksi pada Ternak -Dr. Ir. Feradis, M.P. -Alfabeta
  • Bioteknologi In Vitro Lili -Ni Kadek Dwipayani Lestari, dkk -Deepublish
  • Eksplorasi Senyawa Apigenin secara In Silico pada Mata Kuliah Bioteknologi -Fathul Zannah -Deepublish
  • Pengantar Bioteknologi (Teori dan Aplikasi) -Endik Deni Nugroho dan Dwi Anggorowati Rahayu -Deepublish
  • Bioteknologi -Fredy Z. Saudale, Ph.D. -LITERASI NUSANTARA
  • Kamus Dasar Biologi: Anatomi, Fisiologi, Evolusi, Taksonomi, Biologi Molekuler, Biologi Sel, Bioteknologi -Noviana Vanawati -Nuansa Cendekia
  • Bioteknologi Kesehatan -Yulia Fauziah & Cecep Triwibowo -Nuha Medika
  • Bioteknologi Farmasi -apt. Belinda Arbitya Dewi, M. Farm, Tatiana Siska Wardani, S. Farm, M. Farm -Pustaka Baru Press
  • Bioteknologi Pertanian -Triwibowo Yuwono -UGM PRESS
  • Bioteknologi Lingkungan -Dr. Fahruddin, M.Si. -Alfabeta
  • Panduan Lengkap Belajar Genetika dan Bioteknologi (Pendamping Belajar Biologi untuk SMA Kurikulum 2013) -Anita Rohmah, S.f. -Bumi Literasi
  • Bioteknologi dalam Bidang Pertanian -Bambang winarno dan Wisnuwati -Deepublish
  • Perkembangan dan Penerapan Bioteknologi serta Dampak Negatifnya -Nurhamudin, S.Pd. -Deepublish
  • Bioteknologi Pemanfaatan Mikroorganisme & Teknologi Bioproses -Deden Indra Dinata, M.Si., Apt -EGC
  • Bioteknologi -Aziz Rahmantio -Istana Media
  • Bioteknologi Lingkungan Untuk Perguruan Tinggi -Akshin Zulkoni -Nuha Medika
  • Buku Ajar bioteknologi Lingkungan -Akhsin Zulkoni -Nuha Medika
  • Aplikasi Bioteknologi dalam Pengendalian Penyakit Virus pada Tanaman -Hasriadi Mat Akin -Plantaxia
  • Pengantar Bioteknologi Untuk Pemuliaan Tanaman -Taryono -UGM PRESS

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *