Taman Baca Masyarakat (TBM) Ronyoka Edu, Kp. Kaduronyok, RT.003, RW.002, Desa Kaduronyok, Kecamatan Cisata, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten

28
Jun
Kata “Ronyoka” merupakan kata yang populer di kalangan masyarakat, diambil dari nama desa tempat TBM sendiri yaitu Desa Kaduronyok. Sedangkan “Edu” berasal dari kata “Education” yang memiliki makna pendidikan. Jadi, Ronyoka Edu diharapkan menjadi wadah alternatif bagi masyarakat dalam meningkatkan budaya literasi, seni dan juga lingkungan yang dapat menjadi kebanggaan masyarakat.
TBM Ronyoka Edu didirikan berawal dari keresahan pemuda melihat kondisi budaya literasi masyarakat yang mulai terkikis seiring dengan maraknya teknologi digital yang masuk ke pedesaan. Mereka menyadari perkembangan teknologi digital tentu sangat baik untuk kemajuan, namun harus diiringi dengan edukasi. Maka dari itu, TBM Ronyoka Edu bertujuan supaya menjadi wadah alternatif bagi anak-anak dan masyarakat dalam meningkatkan budaya literasi, seni dan pendidikan lingkungan.
TBM Ronyoka Edu sangat terbuka bagi anak-anak untuk belajar, bermain bersama dan juga terbuka bagi pemuda-pemudi yang ingin berkontribusi dalam meningkatkan budaya literasi. Tentunya kegiatan TBM menjadi wadah alternatif belajar dan bermain yang sangat menyenangkan dan penuh kejutan.
No account yet?
Create an Account