Lentera adalah sebuah sumber cahaya dan penerangan sederhana. Dengan adanya Lentera Baca, berharap ilmu yang dibaca para pengunjung akan terus bersinar menerangi bumi.
Di era pandemi seperti ini, banyak anak-anak yang kurang belajar membaca karena sekolah dilaksanakan di rumah masing-masing. Karena itu TBM Lentera Baca didirikan, dan memiliki program seperti Perpustakaan Keliling berkunjung ke beberapa tempat di Kecamatan Kutawaluya, khususnya ada 12 Desa target program literasi lapakan Baca Buku Gratis.
TBM Lentera mampu membuat anak-anak berani berbicara di depan untuk menceritakan buku yang sudah dibaca kepada temannya.
Dengan TBM ini, masyarakat lebih banyak aktivitas, rasa minat baca lebih meningkat, dan kesan anak-anak jaman dulu mulai muncul kembali ketika saat ada permainan tradisional.