TBM Syakura, Dusun Landeuh RT 05/RW 08, Desa Tanjungmulya, Kec. Panumbangan, Ciamis Jawa Barat

23
Jun
Nama “Syakura” diambil dari nama anak sang pendiri yang bernama “Syakura”. Dengan nama tersebut, pendiri ingin fokus melayani anak-anak yang datang ke TBM dalam hal pengembangan ilmu pengetahuan dan keterampilan mereka. Sehingga setelah mereka banyak bermain dan belajar di TBM, mereka bisa menjadi pribadi yang lebih pintar, ceria dan banyak bersyukur atas kehidupan ini.
TBM ini didirikan untuk menumbuhkan minat baca masyarakat, khususnya anak-anak di dusun, supaya mereka menjadi pribadi yang kreatif, inovatif, dan inspiratif.
Selain membuka layanan membaca buku, TBM ini juga memiliki kegiatan menarik dalam rangka #Gerakan Lupa Gadget untuk mengurangi pemakaian gawai di dunia anak-anak yang ada di Dusun Landeuh. Aktivitas yang dilakukan dalam program tersebut antara lain; Bersepeda Bersama, Main Game Bareng, Belajar Freestyle Sepeda, dan sebagainya.
Dengan adanya kegiatan Gerakan Lupa Gadget di TBM, maka anak-anak di dusun tidak terlalu terfokus pada gadget-nya. Karena ada kegiatan lain yang bisa mereka lakukan selain bermain gadget.
No account yet?
Create an Account